NEWS
4 YEARS AGO
“Good design is effortless”, ungkap Prasetio Budhi, atau yang lebih akrab disapa Pras, adalah salah satu pemahaman desain yang selalu ia yakini. Sebagai salah satu desainer interior dengan pengalaman puluhan tahun, Pras telah menghasilkan berbagai karya desain yang tidak jarang diapresiasi oleh berbagai media. Karya Pras yang selalu ekspresif namun elegan juga telah sempat didokumentasikan dalam bukunya yang pertama, diluncurkan pada 2012: Simply Stated; The Works of Prasetio Budhi.